THE NEW ART OF THE LEADER
WILLIAM A.Cohen,Ph.D.
Tujuh Fakta yang wajib diketahui sebelum mulai Memimpin
1.Satu orang mampu membuat perbedaan antara sukses dan gagal dalam organisasi apapun,anda bisa menjadi orang itu dengan menjadi pemimpin
2.Salah satu fakta paling mengagumkan adalah bahwa sebagian besar orang menjadi sukses hanya melalui bantuan orang lain. Anda dapat memperoleh bantuan itu melalui praktik kemimpinan.
3. Anda tidak mesti menjadi seorang manajer untuk bisa menjadi pemimpin,anda juga tidak perlu menunggu dipromosikan,anda bisa menjadi pemimpin dengan segera.
4.Jika anda mempelajari elemen dasar dari model kemimpinan pertempuran,anda akan dapat memimpin nyaris disemua situasi.
5.Inti dari kemimpinan itu sangat sederhana:memotivasi orang lain untuk menampilkan potensi maksimal yang mereka miliki guna meraih tujuan atau sasaran yang anda sudah tetapkan.
6.Pemimpin itu dibentuk,bukan terlahir begitu saja
7.Kepemimpinan yang baik itu tidak bergantung pada keadaan baik ataupun kondisi kerja yang menyenangkan.Kemampuan anda untuk memotivasi orang lain agar menampilkan semua potensi maksimal mereka sama sekali tidak bergantung pada kondisi baik ini.
DELAPAN HUKUM KEPEMIMPINAN
1.Memelihara integritas diri secara mutlak. Ini merupakan fondasi bagi semua kepemimpinan.
2.Menguasai bidang keahlian.Pengikut tidak akan peduli apakah anda ahli dalam politik perkantoran,mereka hanya ingin anda ahli dalam hal yang diperlukan untuk menyeleseikan pekerjaan.
3.Menunjukkan ekspektasi dan cita-cita secara nyata
4.Memperlihatkan komitmen yang luar biasa
5.Mengharapkan hasil yang positif.
6.Mengayomi bawahan.
7.Mengutamakan kewajiban diatas kepentingan pribadi
8.Menyiagakan diri di garis terdepan.
EMPAT LANGKAH TINDAKAN UNTUK MEMBUAT ORANG LAIN MENGIKUTI ANDA
1.Buat orang lain merasa penting.
2.Mempromosikan visi anda dengan jelas
3.Perlakukan orang lain seperti anda ingin diperlakukan.
4.Bertanggung jawab atas segala tindakan anda pribadi dan tindakan orang-orang yang anda pimpin.
TIGA CARA LAGI UNTUK MENARIK SIMPATI ORANG LAIN
1.Berikan pujian di depan umum,dan sampaikan kritik anda secara tertutup.
2.Luangkan waktu untuk melihat dan terlihat.
3.Gunakan kompetisi untuk membuat perjuangan menjadi sebuah permainan.
CARA MEMIMPIN DAN MENGGUNAKAN TAKTIK MEMPENGARUHI SECARA LANGSUNG
1.Perintah .Gunakan taktik ini ketika waktu yang tersisa sangat terbatas sehingga tidak memungkinkan untuk menggunakan taktik lain.
2.Persuasi. Gunakan taktik ini ketika kewenangan anda terbatas dan orang lain memiliki kekuatan yang setara atau lebih besar dalam situasi tersebut ketimbang anda.
3.Negosiasi. Gunakan taktik ini ketika manfaat yang didirasakan oleh orang yang ingin anda pimpin terbatas, dan kekuatan mereka kurang lebih setara dengan kekuatan anda.TAWARKAN SESUATU SECARA EKSPLISIT YANG MENJADI IMBAL BALIK LANTARAN MEREKA MENGIKUTI ANDA.
4.Keterlibatan. Ini merupakan motivator yang kuat. Oleh karenanya gunakan keterlibatan sebagai taktik kapan pun anda bisa. Yang perlu anda lakukan adalah membuat orang yang anda pimpin itu turut memiliki ide,tujuan, dan sasaran anda.
EMPAT TAKTIK MEMPENGARUHI SECARA TAK LANGSUNG
1.Gunakan “perintah tidak langsung “ ketika kewenangan anda bersifat informal, dan taktik langsung tidak berhasil atau menimbulkan resistensi.
2.Gunakan taktik enlistment ketika anda tidak memiliki kekuatan,atau anda tidak mau menggunakan kekuatan yang anda miliki dalam situasi tertentu.
3.Gunaka taktik pengalihan ketika anda tidak ingin mengungkapkan alasan sesungguhnya dibalik tindakan yang anda inginkan.
4.Gunakan repudiation ( sangkalan ) ketika anda harus menafikan kekuatan atau kemampuan anda sendiri dalam menyelesaikan sesuatu.
EMPAT TAHAP TINDAKAN UNTUK MEMBANGUN KEPERCAYAAN DIRI SEBAGAI PEMIMPIN
1.Jadilah pemimpin “ tak bermahkota “ dengan mencari dan bersukarela menjadi pemimpin kapanpun anda bisa.
2.Jadilah guru yang tidak egois dan senang membantu orang lain.
3.Kembangkan keahlian anda.
4.Gunakan bayangan mental positif. Simulasi di dalam pikiran merupakan suatu latihan kesukses.
MEMBANGUN ORGANISASI SEPERTI SEBUAH TIM SEPAK BOLA YANG SELALU JUARA,
LAKUKAN HAL SEBAGAI BERIKUT :
1.Bangun rasa bangga menjadi anggota kelompok.
2.Yakinkan kelompok anda bahwa mereka adalah yang terbaik.
3.Berikan pengakuan kapanpun dimungkinkan
4.Miliki motto,nama,symbol, dan slogan organisasi yang baik.
5.Tetapkan nilai kelompok anda dengan memeriksa dan mempromosikan riwayat serta nila-nilainya.
6.Fokus pada tujuan anda.
7.Dorong organisasi anda agar berpartisifasi dalam aktivitas bersama diluar pekerjaan.
MEMBANGUN DAN MEMELIHARA SEMANGAT TINGGI
1.Biarkan orang lain berpartisifasi dalam kepemilikan ide,tujuan,dan sasaran anda.
2.Cerialah dalam segala hal yang anda lakukan.
3.Ketahuilah apa yang sedang terjadi,dan ambil tindakan untuk membenahi atau manfaatkannya.
4.Memimpinlah melalui teladan pribadi kapanpun anda bisa.
5.Peliharalah integritas diri yang tinggi.
6.Bangunlah kepercayaan timbal-balik dengan memperlihatkan kepedulian sungguh-sungguh terhadap orang-orang yang ada dibawah tanggung jawab anda.
7.Fokus pada kontribusi diri anda sendiri dan bukan keuntungan pribadi, dan dorong setiap orang diorganisasi anda untuk melakukan hal yang sama.
EMPAT PILAR MEMBANGUN ORGANISASI
1. KOHESI (KEDEKATAN,KERUKUNAN YANG BERSINERGI )
2. KERJA-TIM
3. SEMANGAT TINGGI
4. ESPRIT DE CORP
ENAM CARA UNTUK MELATIH TIM JUARA ANDA
1.Jadikan kegiatan melatih sebagai sebuah cara hidup, lakukan itu setiap hari.
2.Pastikan bahwa anda bisa dijangkau oleh orang-orang yang anda pimpin
3.Berikan konseling kepada orang-orang anda secara berkala dan pada saat mereka memerlukannya.
4.Jangan lewatkan kesempatan untuk memberi pengakuan kepada seseorang atas kinerja baiknya.
5.Beri teguran kapanpun anda harus memberikannya.
6.Jaga standar disiplin yang tinggi.
LIMA TAHAPAN UNTUK MEMOTIVASI ORANG-ORANG ANDA
1.Upayakan factor-faktor yang paling penting terlebih dahulu.Gaji tinggi,tunjangan bagus,atau jaminan kerja bukan selalu menjadi factor terpenting yang memotivasi kerja.
2.Selalu perlakukan orang-orang anda dengan rasa hormat.
3.Buatlah pekerjaan menarik bagi mereka.
4.Selalu berikan pengakuan atas kinerja mereka yang bagus.
5.Berikan kesempatan kepada orang-orang anda untuk mengembangkan ketrampilan mereka.
TUJUH LANGKAH MENGAMBIL KENDALI KEPEMIMPINAN DALAM SITUASI KRISIS
1.Tetapkan tujuan anda sekaligus.anda tidak dapat memimpin siapapun dalam kondisi apapun sebelum anda tahu secara pasti tujuan anda.
2.Komonikasikan apa yang anda inginkan untuk dilakukan oleh bawahan anda dengan cara merebut perhatian mereka.
3.Berani bertindak. Ini bukan saatnya berhati-hati, ini saatnya mengambil resiko.
4.Tegas dan jangan ragu dalam mengambil keputusan.
5.Mengambil inisiatif untuk mendominasi situasi, jika tidak, situasilah yang akan mendominasi anda.
6.Memimpin dengan teladan, jadikan “ ikuti saya “ sebagai moto anda, dan hiduplah dengan itu.
7.Singkirkan orang-orang yang tidak mampu melakukan tugas dan angkat atau promosikan orang yang mampu.Lakukan wawancara secara mendalam untuk mengurangi resiko salah memilih sosok.
TUJUH TINDAKAN UNTUK MENGEMBANGKAN KHARISMA
1.Perlihatkan komitmen anda
2.Perhatikan bagiannya secara detail
3.Miliki mimpi besar.
4.Terus maju menggapai tujuan.
5.Kerjakan “ PR “ ( LATIHAN )
6.Bangun suatu misteri
7.Gunakan pendekatan secara tak langsung.
PENGAMBILAN KEPUTUSAN DAN PEMECAHAN MASALAH KEPEMIMPINAN
Seorang pemimpin adalah pengambil keputusan dan pemecah masalah, dan pengambilan keputusan merupakan fungsi penting dari kepemimpinan.
MENCEGAH MASALAH AGAR TIDAK MERUNTUHKAN VISI pertama anda harus tahu bahwa ada dua jenis masalah yang akan anda hadapi : pertama, masalah yang tidak perlu anda sendiri yang memecahkannya. Kedua, masalah yang harus anda sendiri yang memecahkannya.
TIGA ALAT PEMBANTU MEMECAHKAN MASALAH
1.Brainstorming (memecahkan masalah secara berkelompok )
2.Teknik Psikologi ( Otak sadar dan Otak bawah sadar )
3.Analisia Alternatif. ( Metode ini digunakan bila masalah untuk dipecahkan anda sendiri )
ENAM LANGKAH ANALISA ALTERNATIF
1.Definisikan pusat gravitasi masalah, dan tuliskan pernyataan masalah.
2.Tentukan factor-faktor relevannya.
3.Kembangkan solusi alternative, dan pikirkan keunggulan dan kelemahan masing-masing.
4.Analisa dan bandingkan kebaikan relative dari masing-masing alternative.
5.Tarik kesimpulan dari analisa anda.
6. Pilih alternative yang paling dapat memecahkan masalah anda.
SEGERA AMBIL TINDAKAN
Cinta adalah suatu bentuk keindahan yang tidak dapat dilihat dengan cara apapun
Melainkan hanya dapat dirasakan dalam hati setiap manusia.
Kadang kala orang yang kamu cintai adalah orang yang PALING menyakiti hatimu,dan
Kadangkala teman yang menangis bersamamu adalah CINTA YANG TIDAK KAMU SADARI KEBERADAANYA.
Aku dating ketempatmu ini hanya untukmu melihatmu,karena didalam jiwaku yang lemah ini
Aku bias mendapatkan kekuatan baru dalam menghadapi hidup darimu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar